Fakta Unik Seputar Bahasa Sansekerta

Fakta Seputar Bahasa Sansekerta – Bahasa merupakan sebuah cara bagi manusia untuk menyampaikan sesuatu atau berkomunikasi dengan menggunakan sebuah tanda berupa ucapan maupun gerakan.

Setidaknya negara yang berjuluk kepulauan ini memiliki 652 bahasa yang berbeda di setiap wilayahnya. Dari banyaknya bahasa yang hingga kini masih berkembang, terdapat 1 bahasa yang memiliki sejarah yang menarik, yakni Bahasa Sansekerta.

Banyak fakta seputar bahasa Sansekerta yang belum banyak di ketahui oleh masyarakat luas. Bahasa Sansekerta mulai di kenal oleh masyarakat Nusantara sebab adanya penyebaran Agama Hindu yang terbawa oleh pendeta dari India.

Kemudian pada abad ke-7 Masehi budaya Hindu mencapai kejayaannya. Hal tersebut terlihat dari berkembangnya kerajaan Hindu yang berdiri di Nusantara.

Bahasa Sansekerta mampu menyatukan seluruh masyarakat di Nusantara dan menjadi bahasa yang mengembangkan bahasa – bahasa yang ada hingga saat ini.

Lalu apa saja fakta unik seputar bahasa Sansekerta? yuk simak!

Sejarah Perkembangan Bahasa Sansekerta

Suasana Nusantara
Suasana Nusantara: Source – Sumber Sejarah

Perkembangan bahasa Sansekerta ternyata memiliki sejarah yang cukup panjang. Bahasa Sansekerta mulai masuk dan dipakai oleh masyarakat Nusantara sekitar abad ke 5 Masehi.

Namun, jauh sebelum itu bahasa resmi India ini telah ada sejak abad ke 1700 sebelum masehi. Penyebaran bahasa Sansekerta di Indonesia terjadi melalui jalur perdagangan, peziarah dan penyebaran agama.

Dari situlah bahasa Sansekerta mempengaruhi bahasa lainnya yang ada di Nusantara pada saat itu.

Sansekerta merupakan sebuah kata sifat yang berarti “Berbudaya”. Penyebaran dari bahasa Sansekerta tertuju khususnya di Asia bagian selatan seperti Myanmar, Indonesia, Vietnam dan lain sebagainya.

Hal tersebut menjadi bukti dengan adanya manuskrip dan prasasti bertuliskan bahasa Sansekerta pada zaman kuno hingga pada akhir abad ke-18. Bahasa ini sampai sekarang masih digunakan dengan baik dalam acara – acara besar oleh penganut agama Hindu.

Bahasa yang Sempurna

fakta seputar bahasa Sansekerta
Sansekerta: Source – Unair News

Bahasa Sansekerta adalah bahasa yang tinggi dan menjadi bahasa kaum bangsawan atau terdidik. Bahasa ini hanya boleh untuk keperluan ilmiah dan acara keagamaan. Dalam berbagai informasi, bahasa Sansekerta merupakan bahasa yang sempurna.

Pada sekitar abad 17 hingga 18, peneliti dari berbagai daerah melakukan kajian mengenai uniknya bahasa Sansekerta. Hingga akhirnya Sir William Jones pada tahun 1786 mengucapkan :

Bahasa sansekerta sir william jones

Berkembangnya Bahasa Sansekerta

Berkembangnya Sansekerta di Indonesia tentu memiliki banyak versi yang berbeda – beda. Indonesia yang pada saat itu masih Nusantara menerima dengan baik budaya luar, khususnya dari tanah India.

Peta Pulau Jawa
Peta Pulau Jawa: Source – Indocropcircles

Bahasa Sansekerta lalu berkembang pesat di seluruh penjuru tanah air dan menjadi bahasa sehari – hari untuk berkomunikasi. Bahasa ini juga menjadi tonggak bahasa yang saat ini terkenal dengan bahasa Jawa Kuno.

Sansekerta masih dipakai di Indonesia sebagai salah satu peninggalan bahasa yang unik. Salah satunya penggunaan slogan bagi TNI seperti Tri Dharma Eka Karma, Chandradimuka, dan lain sebagainya.

Selain itu penggunaan Adipura dalam memberikan penghargaan untuk kota yang layak menjadi panutan tentu saja berasal dari bahasa Sansekerta.

Sansekerta Ikut Merubah Budaya

Bahasa Jawa Kuno
Bahasa Jawa Kuno: Source – Linguistik

Masuknya bahasa Sansekerta ke Indonesia tentu ikut merubah kebudayaan yang pada saat itu masih berkembang. Perkembangan budaya terlihat dari ritual, berkembangnya keyakinan, dan masih banyak lagi.

Selain itu dari segi sosial, bahasa Sansekerta juga turut andil dalam melatih tata krama bangsa. Bahasa ini juga membantu munculnya masyarakat yang berkeyakinan selain Hindu untuk mempelajari Sansekerta (Kejawen).

Karena sudah melekat cukup lama, Sansekerta juga ikut mengubah logat dari pribumi Nusantara di zaman dahulu.

Peninggalan Bahasa Sansekerta

Ornamen fakta seputar bahasa Sansekerta
Ornamen: Source – Travelink Megazine

Fakta unik seputar bahasa Sansekerta yang terakhir ialah prasasti dan manuskrip mengenai bahasa Sansekerta di ketahui telah di temukan di berbagai penjuru dunia.

Berbagai teks tertua mengenai bahasa Sansekerta sditemukan di daerah gurun pasir dan juga pegunungan seperti di Nepal, Tibet, dan daerah sekitarnya. Sejumlah teks peninggalan bahasa Sansekerta juga telah di temukan di berbagai kuil di Jepang dan Korea.

Di Indonesia sendiri terdapat banyak sekali peninggalan bahasa Sansekerta. Salah satunya peninggalan dari kerajaan Kutai yang disebut sebagai Prasasti Mulawarman. Di mana terdapat 7 Yupa yang menggunakan huruf Pallawa Pra-Nagari dan juga bahasa Sansekerta.

Selain itu bahasa Sansekerta kerap kali di gunakan sebagai nama anak baik laki – laki maupun perempuan.

Kesimpulan

Banyaknya teori yang berkembang mengenai asal – usul bahasa Sansekerta masih menemui jalan buntu. Para pakar masih meneliti tentang kebenaran dan juga bagaimana silsilah dari bahasa Sansekerta.

Bahasa Sansekerta memang telah di tinggalkan mengingat sudah adanya pengganti bahasa yakni Bahasa Indonesia. Namun, tidak ada salahnya untuk mempelajari bahasa induk dari bahasa Indonesia ini dengan baik dan benar.

Nah, sampai situ dulu pembahasan mengenai fakta unik seputar bahasa Sansekerta. Kalian dapat dengan mudah mengakses artikel menarik seputar sejarah, astronomi dan teknologi hanya di Bicara Indonesia. Sampai jumpa di artikel berikutnya ya!

Sumber :

  • Bahasa Sanskerta – Wikipedia
  • Sering Ada di Buku Sejarah, Tahukah Kamu Apa Itu Bahasa Sanskerta? – Plimbi