Hewan purba yang jarang diketahui apa saja? Hi teman bicara selamat datang kembali di website Bicara Indonesia, tempat dimana kamu bisa menemukan banyak artikel menarik yang bisa menambah pengetahuan kamu. Kali ini, kita akan mengajak kamu kembali ke zaman purba untuk melihat hewan-hewan purba yang pernah ada.
Kira-kira hewan apa saja yang kalian ketahui? Ya, Dinosaurus mungkin salah satu yang paling terkenal dari zaman primitif ini. Selain hewan tersebut, ternyata masih ada loh beberapa hewan purba lainnya yang pernah hidup di zaman tersebut, tapi jarang diketahui.
Selain ukuran mereka yang besar, hewan-hewan ini juga memiliki bentuk fisik yang unik. Ada yang hidup di darat dan udara, bahkan ada yang bentuk fisiknya seperti hewan biawak yang hidup di zaman kita sekarang ini.
Well, penasaran dengan hewan apa saja yang pernah ada di zamannya, namun jarang diketahui banyak orang? Berikut ini cerita selengkapnya:
Pterosaurus
Hewan purba yang pertama adalah jenis Pterosaurus yang berarti kadal “bersayap”. Hewan ini termasuk reptile yang bisa terbang dari ordo Ptesauria yang sudah lama punah. Masa hidup mereka dimulai dari akhir massa trias hingga akhir masa kapur. Hewan ini kabarnya memiliki kemampuan terbang yang kuat.
Melansir dari Nationalgeographic, Hewan ini telah memberikan inspirasi untuk sistem penerbangan yang baik. Namun, Manusia lebih mengandalkan pembelajaran terbang hanya dari burung atau kelelawar. Ukuran Pterosaurus yang lebih besar sebenarnya lebih cocok dijadikan model sebagai awal mula sistem penerbangan yang sempurna.
Hewan Purba Ornithocheirus
Hewan purba berikutnya adalah Ornithocheirus yang merupakan jenis burung dengan sayap menyerupai tangan loh teman bicara. Nama hewan yang bisa terbang ini diambil dari Bahasa Yunani “Opvic’’ dan “Xeip” yang berarti burung dan tangan.
Melihat dari fosil penemuannya, diperkirakan hewan purba ini berasal dari tahap kehidupan Albian awal periode Cretaceous, sekitar 110 juta tahun yang lalu. Fosil hewan sayap tangan ini, ditemukan di Cambridge Greensand di Inggris.
Cotylorhynchus
Bagaimana kamu mengucapkan nama hewan purba berikut ini? Cotylorhynchus merupakan hewan yang juga jarang diketahui banyak orang loh. Berasal dari genus sinapsida yang sangat besar, namun sudah punah. Genus ini dulunya hidup di bagian selatan Amerika utara selama periode Permian awal. Jika dilihat-lihat hewan ini seperti kadal yang memiliki bagian perut yang besar ya, teman bicara.
Nigersaurus
Berikutnya ada hewan purba yang bernama Nigersaurus dan berasal dari genus sauropoda rebbachisaurid. Diperkirakan, hewan ini pernah hidup di periode Cretaceous tengah sekitar ratusan juta tahun yang lalu.
Hewan zaman dinosaurus ini yang berasal dari benua Afrika ini juga diperkirakan hidup di wilayah Nigeria. Fosil dari hewan ini juga ditemukan di Gadoufaoua di sekitar Republik Niger. Hm, coba perhatikan teman bicara, bagian mulut hewan ini seperti hewan bebek ya? Bagaimana menurut kalian?
Hewan Purba Megalania
Yang terakhir, masih ada nih hewan yang juga jarang kita ketahui selama ini. Namanya Megalania yang jika dilihat lebih dekat, bentuk postur tubuhnya seperti biawak raksasa ya teman bicara. Meskipun begitu, jenis hewan ini juga sudah lama punah.
Diperkirakan, hewan ini merupakan salah satu megafauna yang ditemukan di wilayah Australia selatan. Hewan ini kabarnya sudah lama menghilang, sekitar 40.000 tahun yang lalu. Jenis Megalania Prisca ini juga memiliki nama lain yaitu Varanus Priscus. Nama itu diambil dari struktur tubuh dari hewan ini yang sedikit berbeda antara satu dengan yang lainnya.
Kesimpulan
Zaman dinosaurus yang pernah terjadi dulu, terbagi dalam 3 periode besar, yaitu periode Triasik, Jurasik hingga Krestaseus. Di setiap periode tersebut, ternyata lahir hewan-hewan dengan jenis yang berbeda-beda dan memiliki keunikan tersendiri.
Termasuk beberapa hewan purba yang jarang diketahui di atas, mereka juga salah satu dari sekian hewan purba yang memiliki keunikan dan pernah hidup di zaman tersebut.
Semoga ini bisa menjadi pelajaran yang baru ya bagi kita, dan menjelaskan kepada kita bahwa zaman Dinosaurus dulu memang pernah terjadi. Sekian dulu ya artikel kali ini, sampai jumpa lagi di artikel menarik berikutnya.
Sumber :
- Hewan Purba yang Jarang Diketahui- Nasi Angkasa (Instagram)