Teman Teman, kaian familiar nggak sama nama bintang kejora ? Yap, betul , “Bintang Kejora” merupakan sebutan lain dari venus planet terang dan terpanas di tata surya.
Pada kali ini Bicara akan mengajak kalian membahas “mengapa sih Venus menjadi planet yang terpanas di tata surya ?” Pasti kalian penasaran kan kenapa planet ini menjadi planet terpanas?. Simak penjelasannya di bawah ini ya.
Karakteristik Atmosfer Venus Planet Terpanas
Seperti yang kita tahu, Venus merupakan planet kedua dari matahari, nama Venus diambil dari nama dewi cinta dan kecantikan Romawi. Ngomong-ngomong, kalian tahu ga ? Venus adalah satu-satunya planet yang menggunakan nama wanita.
Planet tersebut diberikan nama Venus karena Ia merupakan planet yang bersinar paling terang dari kelima planet yang dikenal oleh para astronom kuno.
Selain paling terang, Venus merupakan planet yang terpanas yang ada di tata surya kita. padahal Venus bukanlah planet yang paling dekat dengan matahari guys, tapi kok bisa jadi planet paling panas ya ?
Atmosfer Padat Planet Venus
Mengapa Venus Panas?
Ini disebabkan oleh karakteristik atmosfir Venus yang padat dan menjebak panas. Sama halnya seperti efek rumah kaca yang menghangatkan bumi.
Hasilnya, Venus memiliki temperatur rata-rata 465 derajat Celcius atau 860 derajat Farenheit, sangking panasnya sampai bisa melelehkan timah lho guys. Selain itu, permukaan Venus sangat kering, cahaya ultraviolet matahari yang menyerang Venus dapat membuat air menguap dengan sangat cepat.
Saat ini tidak ada cairan air pada Venus dikarenakan panas yang luar biasa yang dihasilkan oleh ozone yang memenuhi atmosfir, kalaupun anda menyiramkan air pada permukaan Venus, airnya akan langsung mendidih dan menghilang guys jadi uap.
Karbon Dioksida
Nah, berbeda dengan Bumi, atmosfir pada Venus di kuasai oleh karbon dioksida. Seperti yang kita tau, gas karbon dioksida berperan penting dalam efek greenhouse, dimana karbon dioksida akan menjebak panas dari cahaya matahari.
Maksudnya menjebak panas dari cahaya matahari bagaimana si ? Nah, itulah karakteristik atmosfir Venus, cahaya matahari bisa masuk dan melewati awan-awan di Venus sampai akhirnya menyentuh permukaan Venus.
Nah, panas tersebut akan memanaskan bebatuan yang ada di Venus, tapi, panas infrared dari bebatuan itu tidak bisa keluar dari permukaan Venus. Hal tersebut lah yang membuat Venus begitu panas bahkan melebihi Mercurius yang jaraknya lebih dekat dari matahari. Bahkan dimanapun kalian berada, misalkan kalian ada di kutub utara atau pada malam hari, temperatur nya akan tetap terasa panas.
Perbandingan Dengan Planet Merkurius
Mercury merupakan planet yang paling dekat dengan matahari, namun apabila dibandingkan dengan Venus, mengapa Venus lebih panas dari Mercury yang jelas-jelas lebih dekat dengan matahari?
Hal tersebut dapat terjadi karena Mercury tidak memiliki atmosfer setebal dan sepadat Venus, panas yang diterima oleh Mercury dapat keluar ke luar angkasa dengan mudah, berbeda dengan Venus yang menahan atau menyimpan panas yang diterima dari sinar matahari.
Kesimpulan
Nah jadi teman-teman, begitulah seputar alasan mengapa Venus menjadi planet terpanas yang ada dalam tata surya kita, padahal jaraknya kalah dekat dengan Mercurius.
Karena perbedaan komposisi atmosfir, Venus bisa menjadi sepanas itu ya karna intinya venus memperangkap panas yang ia terima dan tidak di keluarkan keluar angkasa.
Oke teman-teman, sekian dulu informasi yang bisa Bicara kasih, semoga informasi ini bisa menambah pengetahuan teman-teman mengenai Venus. Jangan lupa kunjungi postingan lain dari Bicara ya.
Sumber :
- Venus Facts: A Hot, Hellish & Volcanic Planet – Space
- Why is Venus So Hot? – Universe Today
- Why is the Venus so Hot? – Astrointerest
- Why is Venus hotter than Mercury if Mercury is closer to the sun? – UCSB Sience Line