Halo Sobat! Kita ketemu lagi, yang kali ini akan bercerita tentang tempat di Bumi yang mustahil eksis jika dilihat dari sudut pandang ilmiah. Wah, dari judulnya saja sudah bikin penasaran ya.
Biar tidak terlalu lama pembukanya, ikuti terus cerita ini sampai selesai. Dijamin seru loh!
Ada banyak tempat di dunia yang selalu membuat banyak orang untuk mengunjunginya. Alasannya bisa bermacam-macam.
Ada yang karena tempat tersebut memiliki panorama yang menakjubkan, atau bisa juga karena misteri dibalik dari tempat tersebut. Salah satunya adalah tempat-tempat yang seharusnya tidak mungkin tercipta, jika dilihat dari sudut pandang ilmiah!
Nah, apa saja dan dimana sajakah tempat tersebut? Simak terus ulasannya secara lengkap di bawah ini.
1. Hokkaido Jepang, tempat di Bumi yang memiliki air danau yang dapat berubah warna!
Salah satu tempat di Bumi yang terletak di Kaki Gunung Tokachi Pulau Hokkaido, Jepang, memiliki danau buatan dari bendungan air di kota tersebut. Keanehannya adalah, air danau tersebut memiliki warna biru yang bercahaya seperti bintang dilangit.
Jika dilihat dari sisi yang berbeda, air tersebut pun seolah memiliki riak dengan warna yang terlihat berbeda pula. Uniknya lagi, setiap kali mengalami pergantian musim, warna air tersebut pun ikut berubah-ubah. Kadang terlihat biru ataupun kehijauan.
Warna biru dari danau tersebut ternyata berasal dari Air sungai Biei-gawa yang telah bercampur dengan mineral Aluminium yang berada di danau tersebut.
Campuran air tersebut membentuk suatu zat bernama Koloid Aluminium Hidrosit, yang menjadikan air terlihat biru atau kehijauan.
2. Tempat di Bumi yang selalu terkena sambaran petir! Danau Marcaibo, Venezuela
Keanehan adalah, terjadinya suatu fenomena petir secara terus menerus selama lebih dari 9 jam sehari dan 300 hari setahun, di atas Danau Maracaibo di Venezuela yang bertemu dengan sungai Catatumbo. Hal tersebut tidak diketahui secara pasti penyebabnya.
Teori sementara dari para peneliti, diduga berhubungan dengan batuan uranium yang terdapat di dasar sungai tersebut.
Namun pada akhirnya, teori tersebut pun terpatahkan. Teori baru beranggapan, bahwa telah terjadi suatu tabrakan antara angin panas dan dingin dari pegunungan yang menimbulkan percikan api.
Hingga saat ini teori baru tersebut pun masih berupa dugaan, dan belum dapat dipastikan kebenarannya.
Tempat di Bumi Venezuela ini masih menyimpan misteri petir yang belum terpecahkan hingga saat ini. Bahkan kabarnya petir tersebut semakin dahsyat sambarannya, walaupun sempat berhenti di tahun 2010 selama beberapa minggu tanpa sebab yang jelas.
3. Fenomena pohon ganda di Casorzo, Piemonte, Italia!
Pada suatu tempat di Bumi antara Grana dan Casorzo di Piemonte, Italia, tumbuh pohon yang sangat unik. Dikenal sebagai “Pohon Ganda Casorzo” atau Bialbero de Casorzo dalam bahasa Italia.
Pohon tersebut adalah Pohon Murbei yang di atasnya ditumbuhi Pohon Ceri yang saling menumpuk satu sama lain. Pohon aneh ini juga dikenal sebagai Grana Double Tree.
Tidak ada yang mengetahui secara pasti bagaimana fenomena tersebut dapat terjadi. Dugaan sementara adalah, adanya beberapa burung yang menjatuhkan biji Pohon Ceri di atas Pohon Murbei.
Biji tersebut pun akhirnya menumbuhkan akarnya melalui batang pohon induk hingga mencapai tanah. Meskipun pohon yang tumbuh sebagai parasit di atas pohon lain bukanlah hal yang aneh, tetapi biasanya mereka tidak akan berumur panjang.
4. Taman Air Gruner See, Hochschwab, Austria. Tempat di Bumi yang dapat merubah wujudnya!
Kamu pasti tidak pernah mengira, bahwa ada suatu tempat di Bumi berupa taman yang dapat merubah wujud dan fungsinya setiap berganti musim.
Taman Air Gruner See, Hochschwab di Austria! Taman ini akan berwujud taman dengan hamparan rumput yang tertutup lapisan salju putih ketika musim dingin.
Anehnya, wujudnya berubah menjadi hamparan danau yang mempunyai kedalaman 10 meter saat musim semi. Keindahan dasar danau ini akan terlihat jelas, karena memiliki air jernih yang berasal dari lelehan lapisan salju yang terkena sinar matahari di musim semi.
Tempat ini seketika menjadi surga bagi para penyelam, karena memperlihatkan keindahan taman bawah air yang sensasional!
Taman bawah air di danau tidak hanya dihiasi oleh berbagai macam hewan laut dari berbagai jenis, tetapi juga memberikan suasana seperti taman fantasi.
Dari kedalaman dasar danau ini, akan terlihat adanya pepohonan, kursi-kursi taman, hamparan rumput dan jalan setapak yang sebelumnya merupakan taman darat yang terendam di bawah air selama musim semi.
5. Ternyata ada tempat di Bumi yang menjadi danau radioaktif! Lake Karachay, Rusia
Lake Karachay sebelumnya merupakan sebuah danau tempat didirikannya sebuah pabrik senjata nuklir milik Rusia.
Namun sayangnya, tempat di Bumi yang canggih tersebut, juga merupakan sarang dari pembuangan limbah yang memiliki kandungan radioaktif yang cukup tinggi.
Sekitar tahun 1957, pabrik tersebut mengalami ledakan hebat yang menyebarkan partikel radioaktif hingga sejauh 23.330 kilometer dari lokasi danau.
Sejak peristiwa tersebut, 10 tahun kemudian mengakibatkan debu radio aktif di danau yang sudah mengering, tersebar hingga 1.450 kilometer jauhnya.
Situasi berbahaya tersebut mengakibatkan kematian pada manusia yang berada di sekitarnya, hanya dalam waktu kurang dari satu jam.
6. Tempat di Bumi yang dapat membuat sebuah benda menjadi batu! Sungai Nidd, Inggris
Sungai Nidd merupakan sebuah tempat di Bumi yang berada di dekat kota Knaresborough di North Yorkshire, Inggris. Kota tersebut memiliki sumur tua yang sudah membatu, dan objek apapun yang terkena tetesan airnya akan berubah menjadi batu.
Di sekitar sumur tersebut terdapat banyak benda-benda seperti boneka teddy bear, sepeda, topi wanita dari Jaman Victoria, unggas dan pepohonan mati, serta benda lainnya yang sudah membatu.
Keanehan tersebut pun akhirnya membuat ketakutan pada masyarakat sekitar dan turis yang berkunjung. Mereka mempercayai bahwa dirinya pun akan menjadi batu hanya dalam hitungan hari dan bulan, jika terkena tetesan air dari sumur tersebut.
Sehingga, mereka lebih memilih untuk selalu berada pada posisi sejauh mungkin dari lokasi. Berdasarkan analisa air yang dilakukan peneliti, sumur tersebut memiliki kandungan mineral yang cukup tinggi.
Saat kandungan mineral dalam air jatuh membasahi sebuah benda, akan menciptakan suatu cangkang mineral yang akan mengeras secara perlahan. Cangkang mineral yang keras seperti ini biasa terdapat pada stalaktit dan stalagmit yang terbentuk di dalam gua.
Tapi sekali lagi ya Sobat, penuturan ini masih hanya bersifat teori.
7. Gua tua yang mematikan di Movile Cave, Constanta County, Rumania!
Di sebelah tenggara Rumania, tepatnya di daerah Constanța dekat Laut Hitam dan perbatasan Bulgaria, terdapat dataran tandus yang terpencil. Di bawahnya terdapat sebuah gua yang sudah terisolasi selama 5,5 juta tahun.
Anehnya, Meskipun sama sekali tidak ada cahaya yang masuk selama jutaan tahun, gua tersebut tetap dipenuhi oleh kehidupan. Laba-laba, kalajengking, kutu kayu, dan jenis spesies lainnya tetap dapat hidup didalamnya.
Gua terpencil tersebut ditemukan oleh para pekerja yang sedang mengerjakan pembangkit listrik. Saat mereka sedang mengadakan pengujian keamanan di dalamnya, tempat tersebut ambruk.
Dari reruntuhan tersebut, akhirnya secara tidak sengaja membentuk suatu akses menuju tempat di Bumi yang aneh tersebut.
Selain itu, ditemukan juga sumber sulfur dengan bau yang sangat menyengat. Faktor tersebutlah yang menyebabkan udara di dalam gua menjadi sangat beracun, dan dipenuhi oleh atmosfer yang mengandung hidrogen sulfida dan karbondioksida yang berbahaya.
Seluruh ekosistem yang dapat bertahan hidup di gua tersebut, karena mereka dapat beradaptasi dengan atmosfer dan menjadikan semua bakteri organik yang berada di bebatuan menjadi sumber makanan.
8. Shanay Timpishka, Legenda sungai mendidih di Amazon, Peru!
Ada suatu sungai yang telah menjadi legenda karena memiliki air yang selalu mendidih sepanjang tahun. Sungai tersebut berada di suatu tempat di Bumi Amazon, Peru, dan dikenal sebagai Shanay Timpishka.
Sungai ini memiliki ukuran lebar 25 meter dan kedalamannya sekitar 6 meter. Penyebab dari mendidihnya sungai ini masih menjadi misteri hingga saat ini. Ada seorang peneliti yang bernama Andres Ruzo berusaha mencari jawaban dari fenomena sungai mendidih tersebut.
Tetapi sejauh ini dia tidak menemukan jawaban pasti, karena tidak ditemukan adanya aktivitas vulkanik atau magmatik dari gunung berapi di daerah tersebut.
Gunung berapi terdekat berjarak sekitar 400 mil dari lokasi sungai, jadi memang cukup jauh dari lokasi sungai.
Setelah menyelidiki dan menguji hipotesis yang berbeda, Ruzo dan rekan penelitiannya percaya bahwa ada rembesan air sungai yang masuk ke dalam kerak Bumi, kemudian memanas di bawah tanah.
Panas tersebut akhirnya muncul kembali ke permukaan sungai melalui patahan dan retakan. Tapi sejauh ini, teori tersebut pun hanya berupa dugaan.
9. Kota Kalachi, tempat di Bumi yang selalu membuat orang tertidur!
Selama bertahun-tahun masyarakat Desa Kalachi di Kazakhstan merasa heran, karena mereka selalu tertidur selama berhari-hari tanpa sebab yang jelas.
Para ilmuwan dari Kota Praha dan Moskow pun akhirnya mengadakan penelitian, dan menemukan adanya tingkat karbon monoksida di udara yang sepuluh kali lipat lebih tinggi dari tingkat normal.
Ilmuwan Rusia Leonid Rikhvanov memberikan teorinya, bahwa fenomena tersebut terjadi akibat pencemaran gas yang berasal dari bekas tambang uranium yang sudah lama dibiarkan terbengkalai di daerah tersebut.
Gas yang berada di tambang tersebut timbul akibat dari sisa uranium yang luluh dan bercampur dengan air tanah, kemudian naik kembali ke daratan melalui permukaan retakan tanah.
Efek tertidur bagi semua masyarakat tersebut dapat dikategorikan sebagai keracunan yang berbahaya.
Dampak lain dari racun tersebut juga menyebabkan perilaku aneh, yaitu mengubah perilaku seseorang menjadi seperti zombie. Perilaku ini terjadi setelah dirasakan adanya gejala halusinasi, kehilangan ingatan, dan kelelahan.
10. Lingkaran misterius di daratan Namibia!
Ada pola lingkaran yang teratur di gurun Namibia yang membuat para ilmuwan terheran-heran. Lingkaran yang berdiameter 10-65 kaki tersebut kosong pada bagian tengahnya, tetapi terdapat semacam alang-alang yang tumbuh di lingkarannya.
Sebelumnya diyakini, bahwa terdapat koloni rayap yang sedang membersihkan vegetasi di sekitar sarang merekalah yang telah menyebabkan terjadinya semua lingkaran ini.
Namun teori ini pun tidak dapat dibuktikan, sehingga gugur dengan sendirinya. Hingga saat ini, tidak ada yang benar-benar tahu mengapa lingkaran ini ada!
Kesimpulan
Banyak tempat di Bumi yang berada pada suatu tempat yang paling terisolasi di planet ini. Keberadaannya banyak memiliki banyak rahasia alam yang tidak seluruhnya dapat diterima oleh logika, bagaimana tempat tersebut dapat tercipta secara ilmiah.
Masih banyak tempat-tempat lain yang sama di dunia ini yang menunggu untuk ditemukan. Sampai hal tersebut dapat terwujud, mungkin manusia harus mulai belajar menerima dan memahami suatu fakta yang nyata terlebih dahulu.
Tidak semua tempat yang tercipta di Bumi tersebut dapat dijelaskan dari kacamata sains, dan mungkin alam memang menginginkan hal tersebut menjadi apa adanya hingga Bumi berhenti berputar satu hari nanti.
Well, Selesai sudah cerita kita kali ini. Semoga dapat bermanfaat bagi kamu semua, dan jangan lupa untuk share cerita ini ke teman-teman lainnya. Bicara undur diri dulu, dan stay tuned for the next story! Au Revoir!.
Sumber :
- 10 Scientifically Impossible Places that Actually Exist – Newsum
- The Petrifying Well of Knaresborough – Amusing Planet
- The Bizarre Beasts Living in Romania’s Poison Cave – BBC
- The Boiling River of the Amazon Puerto Inca, Peru – Atlas Obscura
- Mystery of Kazakh ‘Sleepy Hollow’ is SOLVED – Daily Mail UK
- What causes the fairy circles of Namibia? We have a clue – USA Today