Hi guys, Disini siapa yang setiap malam selalu memandangi Langit? Di langit kalian bisa menemukan banyak objek, seperti Awan, Bulan dan juga Bintang. Tapi adakah diantara kalian yang menyadari bahwa bintang itu sebenarnya berkedip? Well, kira kira mengapa bintang di langit tampak berkedip ya? Apa benar bintang itu benar benar berkedip? Kalo iya penyebabnya apa? Penasaran? Simak Informasinya disini.

Bintang

Well, ada beberapa hal yang harus kalian ketahui mengenai bintang, pertama, letak Bintang itu jauh sekali dari Bumi guys, mangkanya ukurannya sangat kecil jika dilihat oleh mata kita. Berbeda dengan matahari. Memang matahari adalah Bintang, hanya saja letaknya lebih dekat dengan Bumi sehingga kita bahkan bisa melihat ukurannya yang sangat besar dengan Mata telanjang.

Jika kita melihat Bintang dari Bumi, walaupun menggunakan teleskop besar, mereka tetap saja hanya akan nampak sebagai titik titik dilangit dengan berbagai warna, seperti merah, oranye, biru dan putih.

Nah, lalu jika ada yang bertanya apa benar bintang berkelap kelip, jawabannya adalah salah guys. Bintang tidak berkedip sama sekali, cahaya nya stabil, dan jika ia berkedip itu pun hanya karna cahaya nya meredup, tapi perubahan cahaya itu akan dapat dilihat dalam kurun waktu beberapa tahun. Bukan dalam waktu beberapa detik. Nah kalo gitu apa dong penyebab bintang tampak berkelap kelip?

Bintang Kelap Kelip

Lapisan atmosfer tampak seperti ini di atas langit

Bintang adalah sebuah objek yang memancarkan cahaya nya sendiri. Dan, seperti yang kita ketahui, Bumi kita ini memiliki lapisan atmosfer. Nah ternyata penyebab bintang terlihat berkelap kelip adalah si pelindung Bumi alias atmosfer Bumi. Atmosfer Bumi terdiri dari beberapa lapisan , seperti troposfer, stratosfer, mesosfer, termosfer dan bagian terluarnya yaitu eksosfer. Nah, lapisan atmosfer inilah yang membuat Bintang tampak berkedip kedip.

Ketika cahaya yang dipancarkan Bintang melewati atmosfer Bumi, cahaya tersebut akan terbiaskan karena adanya perbedaan suhu dan kepadatan di lapisan atmosfer Bumi. Setiap lapisan Atmosfer ini memiliki suhu udara yang juga berbeda dari tiap lapisannya. Cahaya Bintang yang masuk ke area Bumi tentunya akan melalui lapisan-lapisan tersebut.

Cahaya Bintang Bergerak Zig Zag

Saat cahaya tersebut masuk ke lapisan atmosfer, Cahaya tersebut akan masuk ke sebuah kantung udara dengan kondisi suhu yang berbeda, bisa dingin atau hangat.

Kantung ini bertindak sebagai lensa besar yang akan membiaskan atau merubah arah cahaya Bintang. Ia tidak selalu berada di tempat yang sama dan selalu bergerak, begitupun cahaya bintang yang selalu bergerak. Hal ini membuat cahaya dari bintang bergerak zigzag ke mata kita saat mengamatinya.

Apa kalian ingat teori pembiasan yang kita pelajari di sekolah dasar? Cahaya akan berbelok ketika memasuki medium yang berbeda kerapatan. Dalam konteks cahaya bintang, atmosfer kita ternyata lebih rapat daripada ruang hampa. Namun cahaya bintang tak dapat dibiaskan dengan sempurna karena adanya faktor lain seperti suhu, partikel udara, dan material lainnya. Itulah kenapa akhirnya ia terbias menjadi bentuk zig-zag.

Cahaya zig-zag akan menjadi ilusi untuk mata. Akhirnya, dari perspektif kita, bintang akan terlihat berkelap-kelip. Sedangkan apabila bumi tidak memiliki atmosfer, bintang akan terlihat sama seperti benda langit lainnya, dan tidak berkedap kedip. Fenomena bintang yang berkedip ini sering disebbut dengan Astronomical Scintillation.

Jarak Cahaya Bintang ke Bumi

Jarak Bintang ke Bumi ternyata bisa mencapai ribuan tahun

Teman bicara, apa kalian tahu berapa jarak yang harus ditempuh agar Cahaya Bintang sampai ke Bumi? Cahaya tersebut bisa menempuh waktu yang sangat lama, sekitar ribuan tahun loh. Ajaibnya, meskipun cahaya tersebut sangat jauh jaraknya, tetap saja bisa sampai ke Bumi dan membuatnya tampak berkerlip.

Cahaya tersebut juga muncul karena radiasi dari sinar Gamma yang dihasilkan oleh reaksi fusi inti pada inti sebuah Bintang. Radiasi tersebut akhirnya menembus bagian luar dari benda langit yang bersinar ini, sehingga membuat sebagian energi disana berkurang.

Saat kondisi tersebut, maka gelombang Radiasi tadi berubah menjadi sebuah cahaya yang tampak. Sedangkan energi Cahaya dari Bintang itu sendiri masih sangat besar, sehingga bisa menembus ke luar angkasa, termasuk sampai ke Bumi.

Objek Lain

Well, selain bintang memang terdapat objek lain diluar angkasa seperti planet, dan sering kali kita bisa melihat salah satu planet di Tata surya menghiasi langit malam, yaitu planet Venus. Ternyata planet planet juga memantulkan cahaya Matahari seperti Bulan guys, dan kita akan dapat melihat mereka melalui teleskop.

Mungkin diantara kalian ada yang bertanya tanya, planet juga kan merupakan objek yang sangat jauh dari Bumi, lalu kenapa planet tidak berkedip? Bukankah cahaya planet planet itu juga harus melewati atmosfer untuk sampai ke mata kita?

Mengapa Planet Tidak Berkedip?

Bumi bersebelahan dengan Planet Venus

Cahaya planet tidak berkedip atau tampak stabil karena letak mereka lebih dekat dengan Bumi, sama seperti matahari, tidak seperti bintang bintang dilangit. Jika planet Muncul, ia akan tampak sebagai sebuah cakram kecil dilangit malam, bukan titik titik layaknya bintang. Sebenarnya cahaya yang dipantulkan planet juga terbiaskan, tetapi dengan kadar yang kecil. Oleh karena itu, planet terlihat lebih stabil dan tampak seperti bentuk aslinya.

Planet Venus menjadi salah satu planet yang paling terang setelah Bulan. Jaraknya yang dekat dengan Bumi, membuat planet ini memiliki albedo yang tinggi, dibandingkan planet lainnya di Tata surya. Planet ini dapat memantulkan lebih dari 70 persen dari sinar matahari ke arah mata kita yang ada di Bumi.

Cahaya matahari dapat memantul dengan mudah ketika melalui planet Venus, maka dari itu planet ini tampak lebih terang di langit malam. Planet Merkurius juga tampak seperti titik putih dan tidak berkelap – kelip ketika Matahari terbenam. Begitu juga dengan Mars dan Jupiter yang memiliki cahaya terang dan terlihat sebelum matahari terbit.

Planet Bisa Berkedip

Tapi planet bisa saja tampak berkedip jika atmosfer Bumi sedang mengalami gejolak yang luar biasa atau ketika berada rendah diatas cakrawala. Lapisan atmosfer di area dekat cakrawala atau kaki langit akan lebih padat dari pada bagian atas langit, sehingga cahaya planet akan tampak berkedip ketika baru terbit atau hampir terbenam di langit Bumi.

Bukan Hanya Satu Bintang

Cahaya Bintang yang terang bisa jadi karena kumpulan gugus Bintang

Nah, teman bicara, jika kalian melihat ada sebuah Bintang yang sinarnya begitunya terang serta berkerlip di langit, bisa saja itu bukan hanya cahaya dari satu Bintang.

Cahaya terang tersebut bisa jadi muncul dari beberapa bintang yang berkumpul menjadi satu atau berupa gugusan Bintang, sehingga menghasilkan satu titik terang yang sampai ke Bumi.

Kesimpulan

Nah jadi dapat kita simpulkan, berkedipnya bintang dilangit ini terjadi karena pengeruh atmosfer Bumi. Jika kita melihat bintang dari luar Bumi atau di ruang angkasa, cahaya nya akan tampak stabil dan tidak berkedip, ia akan nampak seperti objek langit lainnya.

Jika teman bicara melihat ke arah langit saat malam hari, dan melihat ada cahaya yang tampak kelap-kelip atau terang redup, maka itu merupakan hasil pembiasan cahaya beberapa Bintang dengan jarak yang cukup jauh dari Bumi.

Namun, jika kalian melihat ada cahaya terang di langit dan tampak seperti Bulan, tapi muncul sebelum matahari terbit, maka bisa jadi itu merupakan cahaya terang dari beberapa planet yang jaraknya dekat dengan Bumi. Apa kalian pernah melihat keduanya?

Sekarang kalian paham kan, dan kalian juga pasti jadi tahu cara membedakan mana Bintang dan mana planet ketika malam hari.

Sekian dulu ya cerita kali ini, semoga bisa membantu menjawab rasa penasaran kalian, tentang mengapa Bintang di langit tampak berkedip. Sampai jumpa lagi di artikel Bicara Indonesia yang menarik selanjutnya.

Sumber :

  • Why Do Stars Twinkle? – Youtube
  • Kenapa Bintang Berkelap-kelip di Malam Hari? Ini Penjelasannya! – IDN Times
  • Mengapa Bintang di Langit Terlihat Berkelap-kelip? Ini Penjelasannya – Bobo Indonesia
  • Mengapa Bintang Tampak Berkelap-kelip di Langit Malam? – Info Astronomy
  • Perjalanan Cahaya Bintang Sampai ke Bumi Dijelaskan Alqur’an dan Sains – Techno Okezone
  • Tak Bisa Pancarkan Cahaya Kenapa Planet tetap terlihat di Malam hari – BoboGrid