5 Rekaman Terakhir Blackbox yang Bikin Merinding

Rekaman Blackbox – Kematian adalah salah satu misteri di dunia yang hanya diketahui Tuhan. Tidak ada yang tahu kapan dan bagaimana seseorang akan meninggal.

Salah satu penyebab kematian yang paling mengerikan adalah kecelakaan pesawat. Ketika itu terjadi, sedikit sekali kemungkinan untuk selamat. Di dalam sejarah penerbangan dunia, kecelakaan pesawat beberapa kali pernah terjadi.

Maka dari itu, agar penyebab kecelakaan bisa diketahui umumnya setiap pesawat dibekali dengan kotak hitam atau blackbox. Blackbox berfungsi merekam data penerbangan dan suara kokpit. Hal ini bertujuan agar nantinya jika terjadi kecelakaan investigasi bisa dilakukan.

Nah, sobat. Meskipun sifatnya rahasia dan tak boleh disebarluaskan, ada beberapa rekaman suara blackbox pesawat yang bocor ke publik. Berikut adalah 5 Rekaman Terakhir Blackbox yang bikin merinding :

  1. America Flight 191

5 Rekaman Terakhir Blackbox yang Bikin Merinding

America Airlines Flight 191 merupakan pesawat McDonnell Douglas DC-10-10 yang jatuh ketika akan lepas landas dari Bandara Internasional O’Hare.

Kejadian terjadi pada tanggal 25 Mei 1979 ini menewaskan 258 penumpang dam 13 awaknya. Bahkan ada pula 2 orang di darat yang turut tewas karena pesawat terjatuh di kompleks perumahan.

Kecelakaan di sebabkan karena satu mesin terlepas dari sayap sehingga pesawat hilang kontrol. Ini adalah rekaman terakhir antara pilot, co-pilot serta menara ATC Bandara Internasional O’hare.

Pilot : Lihat ini! Lihat ini! Mesinnya meledak!, kita butuh perlatan, mesinnya meledak!Pengawas ATC 1 : Astaga!
ATC 2 : Oke, America 1-91, Anda butuh kembali ke darat ke landasan berapa?
Pengawas ATC 1 : Mereka tidak menjawab!
ATC 2 : Mereka kehilangan sayap! Mereka akan jatuh!

(Suara ledakan besar)

2. Air Florida Flight 90

5 Rekaman Terakhir Blackbox yang Bikin Merinding

Masih di daerah Amerika, adalah Air Florida Flight 90 yang jatuh pada 13 Januari 1982. Flight 90 merupakan penerbangan domestic berpenumpang tujuan Virginia – Hollywood. Pesawat jatuh di 14th Street Bridge tepat di atas Sungai Potomac.

Sebanyak 75 orang penumpang dan kru tewas dalam kejadian ini, begitu pula dengan 4 pengendara mobil yang ditabrak pesawat. Sementara 5 di antaranya berhasil selamat.

Kecelakaan diduga karena kesalahan pilot yang menggunakan jet untuk melelehkan es di mesin pesawat. Namun tidak berhasil dan akhirnya pesawat jatuh. Berikut adalah suara rekaman terakhir di dalam cockpit sebelum pesawat jatuh :

Pilot : Maju! Maju, tenang! Kita hanya mau 500 saja. Ayolah ke depan! Naik sedikit saja!
Pilot : Oh tunggu, kita akan jatuh!
Co Pilot : Larry, kita akan jatuh, Larry.
Pilot : Aku Tahu!

(Suara ledakan)

3. Japanes Airlines 123

Japan Airlines 123 termasuk kecelakaan paling tragis dalam sejarah penerbangan dunia. Bagaimana tidak? Kecelakaan ini menyebabkan 512 orang tewas termasuk penumpang dan kru.

Diduga kecelakaan pesawat yang terjadi di tahun 1985 ini disebabkan karena adanya kelalaian perbaikan.Berikut adalah kalimat terakhir di kokpit sebelum pesawat menabrak Gunung Takamagahara, Jepang.

(Alarm berbunyi)

Pilot : Kekuatan penuh! Kekuatan penuh!
Pilot : Flap!
Co Pilot : “ Aku sedang mencobanya!
(Alarm terus berbunyi)

Pilot : “Ini akan jatuh! Naikan lagi!
Pilot  : “Kekuatan penuh!
(Alat peringatan pesawat mendekati daratan/GPWS berbunyi)

GPWS : “Naikan pesawat, naikan pesawat..”
Pilot : “Ini..sudah berakhir..”
GPWS : “Naikan pesawat, naikan pesawat..”

(Suara pesawat berdebam menabrak daratan)

4. Adam Air Flight 574

Adam Air Flight 574

Adam Air dikenal sebagai maskapai bertarif rendah pada rentang waktu 2003 – 2008. Saat itu maskapai ini menjadi primadona dan banyak dipilih orang karena harganya yang terjangkau.

Namun, beberapa kecelakaan membuat maskapai ini akhirnya berhenti beroperasi pada 2008. Flight 574 jurusan Jakarta – Medan adalah salah satu kecelakaan maskapai Adam Air yang menewaskan 102 penumpangnya.

Kecelakaan disebabkan oleh kerusakan pada alat bantu sistem navigasi inersia (IRS), serta kegagalan pilot mengantisipasi situasi darurat. Berikut adalah percapakan pilot dan co-pilot sebelum kecelakaan terjadi.

Pilot : Turun atau naik lagi?
Co Pilot : Naik naik
Pilot : Jangan dibelokin nih
(Sensor peringatan pesawat berbunyi)

Co Pilot : cap..cap..cap.. lihat!
Pilot : Allahu Akbar..
Co-Pilot : Allahu Akbar
Pilot : Naik.. naik.. naik
Co Pilot : …
Pilot & Co Pilot : Allahu Akbar
(Terjadi ledakan berulang-ulang)

Pilot : Allahuu Akbar…!

(Terjadi ledakan besar lalu hening)

5. Western Airlines Flight 2605

Western Airlines Flight 2605

Kecelakaan maskapai Western Airlines terjadi pada 31 Oktober 1979, pesawat ini mengalami kecelakaan mengerikan saat mencoba mendarat di Bandara Internasional Benito Juarez, Kota Meksiko.

Kecelakaan disebabkan karena kesalahan pilot yang memilih mendaratkan pesawatnya di landasan pacu yang masih dalam tahap pemeliharaan. Akibatnya, 77 dari 88 penumpang tewas dan 1 orang berada di daratan juga tewas. Berikut rekamannya :

Pilot     : Kita turun di sebelah kanan, kan? Sebelah kanan, kan. Benar?
Co Pilot : Bukan, di landasan pacu yang lain.
Pilot       : Bukan, mendarat ke kiri.
Co pilot  : Yeah, naik ke 8500 dan ….
(Suara tabrakan pertama dengan kendaraan di landasan pacu)

Co Pilot  : Charlie, Charlie! Naikkan pesawatnya!
Pilot       : Oh Tuhan! (sambil berteriak)
Co Pilot  : Naikan pesawatnya Charlie!

(Suara tabrakan kedua dengan landasan pacu dan hening)

Kesimpulan

Gimana, sob? Merinding ya mendengar rekaman Blackbox tadi? Sama seperti kejadian kecelakaan lainnya, kita tidak pernah tahu kapan itu akan terjadi.

Tapi sebagai manusia, kita harus tetap waspada dan berhati-hati agar terhindar dari kecelakaan-kecelakaan yang bisa membahayakan kita.

Semoga informasi ini bermanfaat dan menjadi pengingat bagi kita semua ya, Sob! Sampai berjumpa di pembahasan menarik lainnya, hanya di Bicara Indonesia!

Sumber :

  • 6 Fakta Penting Tentang Black Box Pesawat Terbang Yang Perlu Anda Ketahui – DW
  • Adam Air Penerbangan 574 – Wikipedia
  • Delta Air Lines Flight 191 CVR Recording – Youtube
  • American Airlines Penerbangan 191 – Wikipedia
  • Air Florida Penerbangan 90 – Wikipedia
  • Kotak hitam – Wikipedia