5 Katalog Galaksi, Sebuah Cara Mengenal Alam Semesta
Tahukah kamu, kalau selama ini benda-benda langit tersusun rapi dalam katalog galaksi? Ya, dengan jutaan hingga miliaran benda langit yang telah diobservasi, mustahil jika para ilmuwan tidak menyimpan catatannya. Nah, catatan ini kemudian disusun sedemikian rupa untuk menjadi rujukan informasi, penelitian, dan studi-studi astronomi. Mau tahu lebih dalam tentang katalog galaksi? Simak terus pembahasannya, ya. Apa itu katalog galaksi? Tidak semua objek yang ada di langit memiliki namanya sendiri. Bumi, matahari, Bimasakti, Andromeda, Mars, Jupiter, hanyalah beberapa yang relatif ‘dekat’ dengan hidup manusia. Makanya kita memberinya nama. Akan tetapi dengan begitu banyaknya benda langit yang berhasil kita identifikasi, tidak semuanya […]