Medan Magnet Bumi Hampir Jatuh 565 Juta Tahun Silam, Dunia Nyaris Kiamat!
565 juta tahun yang lalu, medan magnet bumi hampir saja ambruk. Akan tetapi sebuah penelitian mengungkapkan bahwa fenomena geologis terjadi dan bumi selamat dari ancaman radiasi matahari. Lalu apa yang terjadi setengah miliar tahun lalu itu? Bagaimana jika kita saat itu benar-benar kehilangan medan magnet bumi? Kacau balaunya medan magnet bumi setengah miliar tahun lalu Sebagai permulaan, medan magnet bumi yang ada 3.000 km di bawah kaki kita di inti besi cair, memegang peranan penting bagi kehidupan di planet ini. Medan magnet tersebut meluas hingga ke luar angkasa dan membungkus kita dalam selimut elektromagnetik yang melindungi atmosfer dari radiasi matahari. […]
5 Kasus Kerusakan Otak Ini Menciptakan Superpower!
Beberapa orang dilahirkan dengan otak yang cemerlang. Tapi ada juga yang jenius karena kasus kerusakan otak. Ini tentu saja bukan sesuatu yang disengaja. Kerusakan otak yang terjadi ini membuat penderitanya memiliki memori yang detil, skill menghitung yang super cepat, hingga kemampuan artistik yang luar biasa. Fenomena ini menarik perhatian media hingga film Rain Man yang tayang tahun 1988 dibuat berdasarkan figur yang betul-betul nyata. Tidak hanya media, bidang sains pun kerap mengangkat fenomena ini sebagai topik riset atau debat. Secara ilmiah fenomena ini bisa dimasukkan ke dalam savantism atau savantisme. Selain itu ada juga yang menyebutkan aqcuired savant syndrome. Keduanya […]
8 Penjelasan NASA Tentang Anomali Bintang Tabby
Bintang Tabby begitu spesial karena anomalinya. Tidak ada bintang lain yang berperilaku seperti bintang ini, sejauh observasi dilakukan. Sejak keanehan ditemukan lewat program Planet Hunters, aktivitas unik Bintang Tabby menarik perhatian banyak orang. Berbagai teori dan spekulasi pun beredar di internet. Apa sebenarnya yang terjadi pada bintang ini? NASA punya 8 penjelasan yang mungkin akan menjawab rasa penasaran kamu. Bintang Tabby, objek kosmik teraneh di alam semesta Bintang Tabby (Tabby’s Star), yang juga dikenal dengan nama Bintang Boyajian atau dengan nama katalog galaksi KIC 8462852, adalah sebuah objek kosmik yang berlokasi sekitar 1.500 tahun cahaya dari bumi, di rasi bintang […]
Badai Matahari Carrington Event Terlewat, Apakah Kita Selamat?
Tahun 2009 lalu, semestinya bumi kita diterpa Carrington Event, sesuai jadwalnya yang 150 tahun sekali. Akan tetapi kita lolos dari fenomena alam itu dan masih aman sampai sekarang. Tapi betulkah kita selamat? Carrington Event Malam itu, suatu hari pada bulan September 1859, langit di sebagian daerah pegunungan di Amerika Utara mendadak begitu terang. Orang-orang mulai terbangun dari tidurnya, menyangka hari sudah pagi. Nyatanya, hari bahkan belum lewat tengah malam. Apa yang terjadi? Aurora, yang biasanya hanya terlihat di kutub, selama 1-2 September 1859 itu terlihat di seluruh dunia, hingga ke Karibia, Kolombia, Jepang dan China bagian selatan. Sistem telegraf di […]
3 Lokasi Stargate, Pintu Ke Mana Saja di Alam Semesta
Obsesi manusia terhadap alternate universe tampaknya tidak kunjung usai. Ditambah dengan adanya stargate, portal yang dikabarkan bisa membawa siapa saja yang masuk ke dalamnya dapat bepergian ke manapun dan kapanpun di alam semesta ini. Mirip seperti pintu ke mana saja milik Doraemon versi orang dewasa, pintu ini bisa dibilang merupakan wormhole yang juga favorit para penggemar fiksi ilmiah. Namun, apakah stargate itu sebenarnya? Apakah portal ini nyata? Di mana kita bisa menemukannya? Berikut kita kupas satu persatu 3 lokasi yang diduga sebagai stargate yang ada di bumi. Stargate, menjelajah alam semesta dengan pintu ke mana saja Stargate didefinisikan sebagai pintu […]
Medan Magnet Bumi Penyok! Pertanda Bahaya ?
Sebuah berita yang cukup mengejutkan beredar beberapa minggu lalu: NASA menemukan penyok pada magnet bumi. Tidak hanya itu, ‘penyok’ yang sudah lama ada ini juga mengalami pelebaran ke arah barat dan terbelah menjadi dua. Dari pernyataan resmi NASA, berita ini nampak seperti ada bahaya yang bisa jadi sedang mengintai bumi dan segala isinya. Karena seperti yang kita tahu bahwa medan magnet bumi berfungsi sebagai pelindung planet ini dari radiasi dan partikel-partikel bermuatan yang dilepaskan matahari. Lalu bagaimana akibatnya bagi kita? Apakah ada bahaya yang sedang mengancam kita di bumi? Temukan jawabannya dalam pembahasan berikut ini. South Atlantic Anomaly Seperti yang […]
Apakah Manusia Semakin Dekat Dengan Teknologi Modifikasi Cuaca?
Bagaimana kalau ada teknologi modifikasi cuaca yang bisa bikin manusia mampu mengendalikan kapan hujan akan turun dan kapan langit berubah cerah? Sebetulnya ada teknologi bernama cloud seeding atau penyemaian awan yang umum dipakai di bidang pertanian. Tapi bagaimana dengan kontrol cuaca dalam skala besar? Untuk mengendalikan badai misalnya. Meski nampaknya bisa menyimpan bahaya, dengan kemajuan teknologi yang ada saat ini, hal tersebut bukan tidak mungkin terwujud. Bisa jadi teknologi modifikasi cuaca dalam skala besar dapat membantu manusia menyelesaikan isu perubahan iklim. Tapi sebelumnya, bagaimana teknologi ini dapat berkembang? Apa akibatnya bagi alam? Dan, sudah seberapa dekat kita dengan perwujudan teknologi […]
Fakta dan Rahasia Gedung Pentagon, Dari Program Berburu Alien Sampai Konspirasi 9/11
Gedung Pentagon adalah sebuah gedung perkantoran milik pemerintah AS. Ya, betul sekali. Gedung perkantoran. Sekilas tidak ada yang misterius dari gedung perkantoran berbentuk segilima ini. Namun banyak sekali teori konspirasi dan rahasia yang meliputinya. Mau tahu lebih banyak soal Gedung Pentagon? Yuk, simak pembahasannya berikut ini! Fakta-fakta Gedung Pentagon yang belum kamu tahu Gedung Pentagon adalah markas milik Departemen Pertahanan Amerika Serikat. Setelah peristiwa serangan 9/11, Gedung Pentagon yang berlokasi di Arlington, Virginia ini merupakan tempat bersejarah yang terdaftar pada National Register Historic Places dan National Historic Landmark. Berikut adalah beberapa fakta lain Gedung Pentagon yang mungkin belum kamu tahu. […]
Legenda Peradaban Purba Lemuria yang Misterius
Nama Atlantis pasti sudah tidak asing lagi di telinga. Tapi bagaimana dengan Lemuria? Keduanya adalah peradaban yang hilang yang dikatakan memiliki budaya serta teknologi canggih. Keduanya juga dikatakan oleh sebagian orang sebagai cerita dongeng semata, meskipun ada pula yang mempercayai keberadaannya. Kalau biasanya kamu dengar cerita soal Atlantis, kali ini, yuk kita jalan-jalan ke Lemuria… Legenda peradaban purba Lemuria Sekitar pertengahan 1800-an, ketika ilmu pengetahuan masih terbatas, beberapa ilmuwan menduga ada sebuah benua yang hilang di Samudera Hindia yang mereka sebut Lemuria. Di benua yang hilang itu, dikatakan bahwa pernah hidup ras manusia yang kini sudah punah bernama Lemurian. Mereka […]
10 Kota Bawah Air Misterius Peninggalan Zaman Kuno
Peradaban manusia sudah ada sejak tahun 3000 SM. Peradaban-peradaban kuno itu kini sudah lenyap entah menjadi kota bawah air atau terkubur bersama reruntuhannya. Tenggelamnya sebuah kota kuno biasanya disebabkan oleh faktor alami yaitu bencana alam seperti banjir atau gempa bumi. Namun meskipun telah tenggelam, kota bawah air tetap memiliki sejarah yang bisa kita pelajari dan kita jelajahi keindahannya. Seperti kota-kota bawah air berikut ini. Shicheng, China Kota Shicheng yang dikenal sebagai kota singa ini, diperkirakan berusia 1.300 tahun dan tenggelam karena banjir belum terlalu lama, tahun 1959. Shicheng saat itu termasuk kota yang lumayan besar dengan 265 gapura dan 5 […]
10 Alasan Mengapa Kita Belum Bertemu Alien
Topik tentang alien memang tidak pernah ada matinya. Baik yang menyangkal atau yang mati-matian membuktikan keberadaannya, semua misteri ini akan selalu menarik. Sampai mungkin suatu saat nanti kita akhirnya bertemu dengan mereka. Tapi mengapa sebetulnya kita belum bertemu sampai sekarang? Bukahkah teknologi sudah canggih dan manusia sudah semakin pintar? Bukankah setidaknya ada sedikit saja tanda-tanda kehidupan mereka yang bisa kita tangkap? Mari kita kupas satu persatu. Fermi paradox Pada suatu siang di tahun 1950, seorang fisikawan, Enrico Fermi yang bekerja di Los Alamos National Laboratory, Amerika Serikat, pergi makan siang dengan rekannya. Ia memandang langit dan bertanya pada rekannya tersebut, […]
Misteri Astral Projection, Perjalanan Jiwa Tanpa Tubuh
Pernah nonton Doctor Strange yang tayang sejak 2016 lalu? Kalau ya, kamu pasti tahu kalau salah satu kekuatan supernya adalah astral projection, kemampuan memisahkan tubuh fisik dari tubuh spiritualnya. Waktu syuting adegan ini diambil dengan bantuan efek computer dan editing di sana sini. Tapi bagaimana jika hal itu terjadi di dunia nyata? Benarkah astral projection itu nyata? Apa itu astral projection? Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, astral projection adalah istilah yang digunakan dalam esoterisme, seni yang berkaitan dengan energi dan kedekatan-kedekatan spritual. Astral projection kadang disebut juga dengan out-of-body experience (OBE) pengalaman keluarnya jiwa dari raga secara sengaja dan bisa […]