Bagaimana Jika Free Energy Terwujud di Masa Depan?
Ada banyak sekali alasan untuk berterima kasih pada Tesla. Termasuk untuk konsep dan ide tentang free energy. Kini manusia mulai berpikir apakah benar-benar ada cara untuk mewujudkan konsep tersebut karena penerapannya dinilai akan bermanfaat bagi hidup manusia. Namun benarkah demikian? Konsep free energy Salah satu percobaan yang pernah Nikola Tesla lakukan adalah percobaan untuk memberikan listrik gratis bagi semua orang di seluruh dunia dengan World Power System-nya, sebuah metode penyaluran energi listrik tanpa kabel. Tesla bermaksud memadatkan energi yang terperangkap antara bumi dan atmosfer atasnya lalu mengubahnya menjadi arus listrik. Gagasan ini muncul karena ia melihat ada pemanasan global yang […]
Fakta Menarik Anunnaki, Alien Kuno dari Sumeria
Merupakan peradaban kuno tertua, peradaban Sumeria yang ditemukan di daerah Mesopotamia ini kaya dengan kisah-kisah mitologi, salah satunya adalah Anunnaki, dewa yang dipercaya merupakan bangsa alien sekaligus juga leluhur bangsa Sumeria. Siapa sebenarnya Anunnaki? Apakah ia pernah ada atau hanya dongeng semata? Mitologi Sumeria Mesopotamia (Timur Tengah dan Afrika Utara zaman modern) adalah peradaban Asia Barat paling awal dan sekaligus juga yang tertua di dunia. Seperti kebanyakan bangsa kuno, peradaban ini menganut kepercayaan yang didasarkan pada dewa-dewi dan keturunannya. Sumeria, salah satu bangsa yang ditemukan di bagian selatan Mesopotamia, juga memiliki kepercayaan tersebut. Mereka percaya bahwa dewa-dewi mereka mengatur segala […]
Sedalam Apa Manusia Telah Melakukan Eksplorasi Dasar Laut?
Banyak manusia yang telah menjelajah alam semesta mulai dari gunung tertinggi hingga ke luar angkasa. Sementara itu eksplorasi dasar laut baru berhasil dilakukan oleh beberapa orang saja. Bicara soal dasar laut, maksudnya adalah titik terdalam di muka bumi ini. Mengapa manusia lebih sulit menjelajah titik terdalam bumi dibandingkan dengan menjelajah jauh ke atas sana? Lalu sedalam apa, sih eksplorasi dasar laut yang pernah dilakukan umat manusia? Eksplorasi dasar laut pertama Eksplorasi dasar laut sudah dilakukan oleh manusia sejak awal zaman modern. Tahun 1521, penjelajah Portugis, Ferdinand Magellan mencoba mengukur kedalaman Samudra Pasifik dengan sebuah tali berpemberat tetapi tali tersebut tidak […]
10 Fenomena Luar Angkasa Sepanjang Tahun 2020
Tahun 2020 sudah lewat setengah jalan tapi itu tidak mengurangi serunya pengalaman menyaksikan fenomena luar angkasa. Sebagian yang sudah terjadi tapi masih ingin kamu saksikan, bisa kamu cari lagi dokumentasinya di situs web astronomi, fotografi astronomi, hingga media sosial. Sementara sebagiannya lagi bisa kamu tandai tanggal dan bulannya di kalender kamu supaya nggak lupa. Apa saja fenomena luar angkasa yang sudah dan akan terjadi sepanjang tahun 2020? Yuk, saksikan kalendernya berikut ini. 3-4 Januari : Hujan meteor Quadrantid Pada 4 Januari lalu, manusia kebagian pemandangan cantik meteor Quadrantid, nih. Meteor yang bisa menghujani langit sampai 100 meteor per jamnya ini, […]
5 Katalog Galaksi, Sebuah Cara Mengenal Alam Semesta
Tahukah kamu, kalau selama ini benda-benda langit tersusun rapi dalam katalog galaksi? Ya, dengan jutaan hingga miliaran benda langit yang telah diobservasi, mustahil jika para ilmuwan tidak menyimpan catatannya. Nah, catatan ini kemudian disusun sedemikian rupa untuk menjadi rujukan informasi, penelitian, dan studi-studi astronomi. Mau tahu lebih dalam tentang katalog galaksi? Simak terus pembahasannya, ya. Apa itu katalog galaksi? Tidak semua objek yang ada di langit memiliki namanya sendiri. Bumi, matahari, Bimasakti, Andromeda, Mars, Jupiter, hanyalah beberapa yang relatif ‘dekat’ dengan hidup manusia. Makanya kita memberinya nama. Akan tetapi dengan begitu banyaknya benda langit yang berhasil kita identifikasi, tidak semuanya […]
CRISPR DNA, Metode Mengubah Gen Makhluk Hidup
Salah satu eksperimen sains paling gila di zaman modern ini sering kali adalah eksperimen mengubah gen makhluk hidup. Itulah yang terjadi pada CRISPR, sebuah teknologi baru dalam manipulasi gen. Mau lebih tahu soal teknologi CRISPR ini? Yuk, simak pembahasannya berikut ini. CRISPR, sebuah ‘gunting’ DNA Singkatnya, CRISPR atau Clustered Regularly Interspaced Short Palindromic Repeats (dibaca crisper) adalah suatu daerah DNA yang terspesialisasi. Daerah DNA ini punya enzim alias zat bernama Cas9, protein yang bertindak sebagai ‘gunting’ yang bisa memotong untaian DNA yang perlu dipotong. Teknik modifikasi gen ini sebetulnya diadaptasi dari mekanisme pertahanan alami bakteri dan archea (jenis bakteri kuno). […]
Misteri Zealandia, Benua yang Hilang Jutaan Tahun Lalu
Selama sekolah kita selalu tahu bahwa ada 7 benua di dunia. Jadi, kamu mungkin jarang atau malah tidak pernah dengar Zealandia disebut-sebut dalam pelajaran geografi atau sejarah. Tapi tahukah kamu kalau sebenarnya ada banyak fakta sejarah yang tidak diajarkan di sekolah? Zealandia adalah salah satu fakta yang termasuk di dalamnya. Setidaknya sampai beberapa tahun belakangan ini, ketika peneliti mulai memberitakan tentang Zealandia, benua ke-8 yang hilang jutaan tahun lalu. Ditemukan: daratan yang terbenam Para ahli geologi telah lama mengetahui ada daratan yang tenggelam sejak tahun 1990-an. Namun mereka belum mempertimbangkan bahwa daratan yang ada 2.500-4.000 m di bawah permukaan laut […]
10 Misi Luar Angkasa Terbesar Dekade Ini
Dari masa ke masa, bidang astronomi terus mengalami kemajuan berkat misi luar angkasa yang tidak pernah berhenti berjalan. Dalam satu dekade, ada banyak yang dapat terjadi dalam misi luar angkasa tersebut. Semua pencapaian kita perlahan membuka satu persatu tabir misteri alam semesta. Begitu juga dalam 10 tahun ke depan. Ada banyak misi luar angkasa yang terdiri dari momen-momen bersejarah, riset benda-benda langit, bahkan kolonisasi planet lain. Penasaran apa saja misi yang akan datang? Yuk, simak 10 misi luar angkasa terbesar dekade ini! 1. Misi Luar Angkasa Peluncuran armada Starlink milik SpaceX (2020) Starlink adalah gugus satelit yang dibangun oleh perusahaan […]
Siapa yang Lebih Jago, Tesla atau Edison?
Jika berbicara soal penemu di bidang kelistrikan, mana nama yang langsung kamu ingat? Thomas Alva Edison atau Nikola Tesla? Pada mayoritas pelajaran sains di tingkat SD, nama Edison seringkali disebut sebagai penemu paling berpengaruh. Bagaimana dengan Tesla? Jawaban mana yang benar? Well, dua-duanya benar. Tesla dan Edison sama memiliki pengaruh besar dalam dunia fisika dan berbagai penemuannya. Sekarang mari kita kupas sedikit tentang kedua ilmuwan dan penemu yang berpengaruh dalam sejarah ini, yuk! Thomas Alva Edison Lahir pada tahun 1847, Thomas Alva Edison dikenal sebagai penemu berkebangsaan Amerika yang sangat produktif dan berpengaruh bagi dunia modern. Beberapa penemuannya adalah antara […]
Ledakan Zaman Kambrium, Fase Evolusi 50 Jutaan Tahun
Sekitar 500 juta tahun yang lalu, berbagai bentuk kehidupan di bumi tiba-tiba berlipat ganda. Peristiwa tersebut lalu dikenal sebagai Ledakan Zaman Kambrium, di mana organisme-organisme baru yang belum pernah ada sebelumnya tiba-tiba muncul di bumi ini. Sebenarnya apa yang terjadi pada periode tersebut? Dan, bagaimana itu semua terjadi? Zaman Paleozoikum Zaman Paleozoikum sering disebut juga sebagai zaman pertama, zaman di mana manusia purba dan peradaban kuno belum ada. Ketika itu kondisi fisik bumi masih berubah-ubah dan tidak stabil, belum terlalu kondusif bagi kehidupan. Pada zaman itu makhluk hidup masih terbatas pada ikan, reptil, amfibi, dan arthropoda (nenek moyang udang, lobster, […]
Pseudoscience, Sains Tak Teruji Tapi Dipercaya Banyak Orang
Berapa banyak cabang sains yang kamu tahu? Mulai dari biologi sampai astronomi? Bagaimana dengan pseudoscience? Tahukah kamu bahwa ada banyak hal di dunia ini yang dianggap sebagai sains alias ilmu pengetahuan tapi sebetulnya bukan? Misalnya saja, kehidupan di Mars, hantu, roh, bahkan pada beberapa kasus, fisika kuantum, mati suri, serta alien dan UFO. Beberapa kalangan menyebutnya pseudoscience dan beberapa kalangan lain mempercayai itu semua masuk ke dalam kategori sains. Apa itu pseudoscience? Bagaimana orang bisa percaya pada sains yang belum teruji? Ketika sains tidak terbukti tapi dipercaya banyak orang Oke, permulaannya bakal sedikit textbook, tapi ini perlu. Secara harafiah, pseudoscience […]
Fakta-fakta GMO, Pangan Produk Rekayasa Genetika. Betulkah Berbahaya?
Untuk mengatasi krisis pangan di dunia, para ahli kini mengembangkan Genetically Modified Organism (GMO). Kedengarannya seperti teknologi baru, ya? Sebetulnya tidak juga. GMO, atau disebut juga produk rekayasa genetika, sudah diterapkan di dunia sejak 1996. Namun sejak saat itu hingga sekarang, teknik genetika ini masih mengundang perdebatan di beragam kalangan. Ada pihak yang pro dan ada juga yang kontra. Protes massa terhadap teknik ini pun kerap ditemukan di berbagai negara. Apa, sih GMO itu sebenarnya? Jika teknik ini dapat mengatasi krisis pangan, mengapa muncul pro dan kontra? Rekayasa genetika pada organisme Sederhananya, GMO adalah organisme yang DNA-nya dimodifikasi di laboratorium […]