12 Bunga Indah Nan Menyejukkan Mata Ternyata  Beracun!

Bunga Beracun – Terdapat begitu banyak jenis bunga yang ada di dunia, setiap jenis memiliki kecantikan dan keunikan tersendiri.

Setiap bunga pun memiliki makna tersendiri seperti bunga mawar yang memiliki arti cinta. Layaknya manusia yang ada didunia ini, tak semua dari golongannya memiliki sifat baik beberapa diantaranya memiliki sifat yang buruk.

Begitu pula dengan bunga terdapat bunga indah dengan sifat baik yang menyertainya, terdapat pula bunga indah dengan sifat mematikan yang ia bawa.

Sifat mematikan ini dapat membunuh siapa saja yang mendekati atau pun mengkonsumsinya. Inilah bunga mematikan yang perlu untuk kamu waspadai!

Lily of The Valley

12 Bunga Indah Nan Menyejukkan Mata Ternyata Beracun! : Lily Of The Valley

Lily of The Valley merupakan salah satu bunga beracun yang ada di Bumi. Ia memiliki karakteristik layaknya lonceng-lonceng kecil berwarna putih yang hanya tumbuh setahun sekali pada bulan Mei.

Bunga yang biasa dijadikan bouquet pernikahan terutama pernikahan kerajaan ini memiliki makna yang begitu dalam yaitu sebagai simbol kebahagiaan suami dan istri yang baru saja dipersatukan dalam mahligai pernikahan.

Tapi ternyata, Keindahan yang tersimpan di lily of the valley ini melindungi racun mematikan di dalamnya.

Jika seorang manusia mengkonsumsi lily of the valley dalam jumlah yang banyak maka korban akan mengalami gatal pada bagian mulut, muntah-muntah, diare, mual yang sangat luar biasa, dan kram di sekujur tubuh.

Hal ini dikarenakan lily of the valley mengandung racun yang bernama Convallatoxin.

Cicuta (Water Hemlock)

12 Bunga Indah Nan Menyejukkan Mata Ternyata Beracun! : Cicuta

Cicuta atau yang biasa dikenal sebagai water hemlock memiliki karakteristik berwarna putih dengan bunga kecil yang menghiasi setiap batang hingga keseluruhannya membentuk payung.

Cicuta termasuk kedalam jenis yang paling mematikan di dunia sebab kandungan racun yang dimilikinya pada bagian batang, akar hingga bunga. Senyawa beracun yang dikandung cicuta ini bernama cicutoxin.

Jika seseorang mengkonsumsi cicuta maka korban akan merasakan denyut nadi yang berdetak begitu cepat, memiliki nafas yang cepat, kemudian kejang-kejang dan koma.

Kondisi terparah korban yang harus dihadapi kematian yang akan menjemputnya di menit ke-15 pada dosis yang banyak.

Bunga Terompet (Brugmansia)

 12 Bunga Indah Nan Menyejukkan Mata Ternyata Beracun! : Bunga Terompet

Bunga terompet tersebar di seluruh penjuru daerah di Indonesia, tanaman ini tumbuh subur di Indonesia. Brugmansia ini sangat unik sebab arah mekarnya menghadap kebawah dan bukannya ke atas.

Di Indonesia brugmansia disebut sebagai terompet malaikat. Sebab diseluruh tubuh dalam brugmansia memiliki racun yang sangat mematikan, terutama pada biji.

Biji brugmansia ini di ekstrak menjadi narkoba yang disebut dengan scopolamine. Efek yang ditimbulkan dari narkoba ini membuat seseorang berhalusinasi dan hilang ingatan.

Nerium Oleander (Bunga Jepun)

Nerium Oleander (Bunga Jepun)

Bunga pink keunguan yang menarik mata ini dinamakan sebagai bunga jepun.

Nerium oleander ini menjadi favorit bagi setiap individu untuk ditanami di pekarangannya. Sebab bunga ini memiliki sifat adaptif yang dapat tumbuh dengan lebat di berbagai iklim, bahkan ia dapat tumbuh dengan kondisi kering sekalipun.

Seperti bunga lainnya, indah namun beracun begitu juga nerium oleander, memiliki kandungan racun di seluruh bagian tubuhnya, namun getah merupakan bagian yang paling berbahaya.

Kandungan racun yang terdapat didalam nerium oleanderyaitu ardiac glycosides, saponins, dan digitoxigenin oleandrin.

Gejala yang didapatkan setelah pengkonsumsian tersebut yaitu mual, pelemahan denyut jantung, sakit kepala, kehilangan kesadaran dan gangguan terhadap pencernaan.

Birthwort

Birthwort

Bunga berwarna kuning ini disebut sebagai birthwort, tanaman yang hampir punah ini tetap dibudidayakan masyarakat sekitar untuk mencegah kepunahan yang akan terjadi.

Dianggap birthwort merupakan tanaman dari peninggalan leluhur yang wajib untuk di budidayakan walaupun tanaman tersebut mengandung racun yang sangat berbahaya.

Gejala yang didapatkan setelah pengkonsumsian dari birthwort yaitu gangguan pada saluran kandung kemih hingga gagal ginjal. Sebab tanaman ini memiliki racun yang bernama asam aristolochic.

Autumn Crocus

Autumn Crocus

Sesuai dengan namanya maka autumn crocus bermekaran di musim gugur. Sedangkan pada musim semi tanaman ini hanya berdaun saja, namun tidak berbunga.

Autumn crocus ini akan menjadi sangat mematikan jika digunakan secara oral. Sebab autumn crocus mengandung racun yang menghasilkan efek samping menjadi diare, sesak nafas, mulut dan tenggorokan terbakar, nyeri dada, dll.

Milkweeds

Milkweeds

Milkweeds secantik namanya dan secantik rupanya benar saja bunga ini memang sangat cantik tak ada yang bisa menolak keindahan yang disajikannya.

Sayangnya, milkweeds menyimpan racun di getahnya yang ia gunakan sebagai perlindungan dari hewan yang akan merusak buah pada milkweeds.

Getah ini mengandung toksin dan jika dikonsumsi akan menyebabkan demantitis enteng hingga kematian. Zaman dulu getahnya digunakan untuk berburu hewan dengan menempelkan getah diujung mata panah.

Ranunculus

Ranunculus

Ranunculus merupakan bunga yang disebut-sebut sebagai kembaran mawar, hanya saja kelopak yang dimiliki bunga ini cukup rapat yang membentuknya seperti sebuah mangkok.

Ranunculus seringkali dijadikan tanaman hias atas keindahan yang dimilikinya, Namun ternyata Ranunculus sangat mematikan.

Gejala awal yang didapatkan korban jika mengkonsumsinya yaitu kerusakan pencernaan, rusaknya selaput lendir pada sistem pencernaan, air liur yang berlebihan dan diare disertai darah.

Ranunculus dapat dikatakan mematikan sebab ia juga bisa menyebabkan kematian bagi yang mengkonsumsinya.

Bunga Poppy

Bunga Poppy

Eksistensi bunga poppy sudah terkenal hingga di seluruh penjuru negeri. Sebab bunga yang hampir tumbuh di seluruh belahan dunia ini memiliki racun yang digunakan dalam dunia media. Tentunya penggunaannya dalam dosis yang kecil serta pengawasan dokter.

Racun yang terdapat dalam bunga poppy ini berupa racun alkaloid. Jika racun ini digunakan dalam jumlah yang besar maka bunga ini bukanlah menyembuhkan, tetapi malah mematikan.

Jika pengkonsumsian dalam jumlah besar maka obat akan berubah menjadi narkoba yang dikenal sebagai opium. Luar biasanya kekuatan yang dimiliki bunga poppy ini adalah melalui penciuman uap saja akan membaut seseorang berhalusinasi.

Bagaimana dalam dosis besar? maka orang tersebut akan mengalami pernapasan akut, koma, jantung berhenti, dan paru-paru rusak.

Kalmia Latifolia

Kalmia Latifolia

Kalmia Latifolia merupakan bunga yang berasal dari Pennsylvania dan Connecticut dan akan bermekaran disetaip akhir musim semi. Dibalik keindahannya, kalmia latifolia menyimpan racun mematikan yaitu andromedotoxin dan arbutin.

Jika seseorang tersebut mengkonsumsi kalmia latifolia dalam dosis yang kecil maka hanya akan mendapatkan efek muntah-muntah dan sakit pada kepala.

Jika orang tersebut mengkonsumsi dalam dosis besar maka akan mengalami jantung yang berdegup cepat, hal tersebut dapat menjadi pemicu kematian.

Veratrum

Veratrum

Si cantik yang akan ditemukan pada setiap gunung di belahan bumi utara, biasanya tanaman ini digunakan sebagai tanaman hias. Tidak menampik fakta yang ada bahwa veratrum memiliki kecantikan yang membuat siapa saja kan jatuh hati padanya.

Tentunya veratrum sangatlah beracun sebab kondisi paling parah yang akan dialami oleh korban yaitu denyut jantung yang menjadi cepat ataupun lambat.

Gejala awal yang dialami korban yaitu kram perut yang tiada henti selama kurun waktu 30 menit.

Foxglove

Foxglove

Dalam kurun waktu 2 hingga 3 tahun ini menjadi waktu bagi foxglove bersinar sebab ia dibudidayakan menjadi tanaman hias. Kecantikan yang ia miliki membuat tak ada yang bisa menolaknya, ditambah warna ungu yang melengkapinya menjadi daya tarik tersendiri.

Namun, Foxglove memiliki racun seluruh bagian tubuhnya, kandungan racun tersebut bernama glikosida.

Jika foxglove digunakan secara berlebihan maka akan menyebabkan mual, muntah, sakit perut, hingga diare, bahkan korban juga akan berhalusinasi, dan masih banyak gejala awal yang akan dialami akibat pengkonsumsian foxglove.

Korban keracunan akan mengalami denyut nadi yang begitu lemah dan paling parah mengalami kematian.

Kesimpulan

Bunga yang sangat indah pun memiliki racun yang sangat berbahaya bagi yang mengkonsumsinya dan terkadang racun tersebut digunakannya untuk melindungi diri dari serangan luar.

Ini hanya sebagian kecil bunga yang diketahui dapat mematikan orang yang tak sengaja mengkonsumsinya. Ada begitu bunga yang mematikan di setiap belahan dunia ini yang tidak kita ketahui dan mungkin memiliki efek samping yang lebih mengerikan.

Bagi kalian yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai pengetahuan flora dan fauna. Jangan lupa untuk sering mengunjungi bicara Indonesia agar mendapatkan update selanjutnya!

Sumber :

  • Fakta Lily of the Valley, Bunga Simbol Kesetiaan nan Mewah yang Digunakan Keluarga Kerajaan – THE SHONET
  • Bunga yang Kecil dan Indah, Namun Mematikan – Kompasiana
  • Cicuta – Wikipedia
  • Terompet Malaikat, Tumbuhan Eksotis Tapi Bisa Membuat Manusia Seperti Zombie – Obor Keadilan
  • Bunga Jepun, Tanaman Hias Cantik Yang Punya Racun Mematikan – Dekoruma
  • 15 Pohon Paling Berbahaya dan Beracun Di Dunia – Ciri Ciri Pohon
  • Autumn Crocus: Informasi Manfaat dan Cara Kerja – Honestdocs
  • Milkweeds, Si Cantik yang Mematikan – Jitunews
  • Cantik-Cantik Beracun, Inilah 5 Bunga Paling Mematikan di Dunia – Fimela
  • Cantik-Cantik Beracun, Ini 4 Bunga yang Punya Kemampuan Membunuh – LIPUTAN6
  • Digitalis – Wikipedia