Sederet Fakta Menarik Beruang Air yang Dapat Hidup Hingga Kiamat Datang
detiknews

Beruang air merupakan makhluk perkiraan para peneliti yang akan bertahan ketika kiamat menghampiri bumi dan seluruh isinya. Apakah kalian percaya dengan ungkapan yang seakan konyol ini?

Tetapi bukannya selama ini kita selalu bertanya di dalam pikiran masing-masing. Apakah ada makhluk yang bertahan jika kiamat akan datang nantinya? Apakah ada makhluk yang akan meneruskan kehidupan di bumi?

Jika kalian tidak mempercayainya silahkan gali informasi secara lengkap dalam artikel ini mengenai beruang air, agar dapat membuat kalian percaya akan kehebatan makhluk ini.

Jenis Beruang yang Sulit Untuk Di Lihat

Sederet Fakta Menarik Beruang Air yang Dapat Hidup Hingga Kiamat Datang
Source : BBC News Indonesia

Beruang air memiliki nama asli sebagai tardigrades, namun orang-orang lebih menyukai untuk memanggilnya sebagai beruang air.

Jika kamu membayangkan bahwa hewan ini akan memiliki bentuk yang sangat besar layaknya beruang kutub yang selama ini kita lihat, maka kamu salah besar!

Beruang ini justru tidak dapat kita lihat melalui mata telanjang, namun dapat kita lihat melalui mikroskop karena ukurannya yang begitu kecil. Rekor ukuran terbesar yang hewan ini memiliki sebesar 1 mm.

Awal mula kita dapat mengetahui spesies hewan ini dari J.A.E Goeze pada tahun 1773 yang merupakan seorang pastor.

Ketika kalian melihat tardigrades ini apa yang ada di benak kalian mengenai hewan ini? Alien? Hewan luar angkasa? Lintah? Dan mengapa harus memiliki nama sebagai ‘beruang air’?

Beberapa peneliti menyetujui pernyataan bentuk tardigrades yang mirip sekali dengan lintah. Namun kekuatan yang ia miliki sangat lah besar seperti layaknya seekor beruang besar. Ia mendapatkan nama beruang dengan tujuan agar orang tahu kekuatan yang ia miliki.

Ia memiliki nama akhiran ‘air’ sebab saat pertama kali J.A.E Goeze menemukannya berada di tanah becek atau lumut basah, itu lah alasan ia memiliki beruang air. Fakta lucu dari nama tardigrades yaitu memiliki arti sebagai “si langkah pendek”.

Beruang Air Dapat Bertahan di Luar Angkasa

Berita ini memang sangat menggemparkan dunia, bagaimana seekor hewan dapat bertahan sangat mudah dengan kondisi ekstrem yang luar angkasa miliki.

Muncul rumor bahwa hewan ini merupakan hewan luar angkasa yang ikut terbawa bersamaan jatuhnya meteor ke bumi. Melalui kemampuan yang luar biasa ini lah jawaban ia bisa tetap hidup dengan mudah di bumi maupun di luar angkasa.

Pada tahun 2007 sekelompok peneliti melakukan uji coba terhadap tardigrades, dengan cara mengikut sertakan hewan ini bersama roket FOTON-M3 selama 10 hari, dengan kondisi yang begitu ekstrim.

Tardigrade, Hewan Paling Tangguh yang Dapat Survive di Ruang Angkasa

Hasil yang mereka dapatkan pun begitu mengejutkan. Ditemukan sekitar 68% tardigrades yang ikut serta dalam roket FOTON selamat dan sehat tanpa adanya keluhan sama sekali.

Hewan ini pun kembali melakukan uji coba bersama pesawat luar angkasa milik Israel menuju ke bulan. Kali ini perjalanan yang tardigrades lalui cukup unik.

Para peneliti menggunakan cara pengeringan terhadap hewan tersebut, setelah ia menetap di dalam topaz buatan selama perjalanan berlangsung. Para peneliti saat itu memiliki kepercayaan yang besar terhadap hewan ini.

Namun satu hal yang harus selalu para peneliti itu ingat, bahwa makhluk di bumi pastinya tidak bisa hidup setelah ia melalui proses pengeringan. Sebab tak ada satu pun makhluk hidup bumi yang dapat bertahan hidup tanpa dukungan air.

Namun hasil yang mereka temukan diluar perkiraan. Faktanya beruang ini ternyata dapat hidup kembali setelah perjalanan yang jauh dan proses pengeringan yang ia alami.

Benar-benar kekuatan yang sangat super bahkan diperkirakan jika hewan ini mendapatkan supply air hingga satu dekade pun ia tetap masih bisa hidup.

Air Tak Menjadi Halangan Bagi Beruang Air

Beruang air dapat bertahan dengan kondisi yang sangat ekstrem, baik itu sangat berair atau pun keadaan kering sekalipun. Ketika tardigrades berada di kondisi yang sangat ekstrim maka tardigrades akan berubah ke dalam fase desiccation.

Fase desiccation merupakan kondisi ketika tardigrades mengeringkan diri dan menyisakan 3% air di dalam tubuhnya. Jika tardigrades menggunakan kondisi ini, maka metabolismenya berjalan sangat lambat yaitu 0.01% kecepatan normal.

Namun kelebihan yang tardigrades berikan ketika kondisi ini sangatlah luar biasa sebab ia dapat bertahan lebih dari satu dekade. Satu kelemahan dari kondisi ini yaitu tardigrades tidak dapat bergerak sama sekali.

Beruang air hanya dapat bertahan dalam waktu beberapa bulan saja ketika beruang air mengalami dehidrasi.

DNA Regenerasi yang Dimiliki Beruang Air Sudah Tidak Diragukan Lagi

DNA Regenerasi yang Dimiliki Beruang Air Sudah Tidak Diragukan Lagi
Source : Tribuntravel

Kondisi tubuh yang luar biasa beruang air miliki ini juga didukung oleh kandungan air yang berada di dalam tubuhnya. Ia memiliki kandungan air yang lebih banyak ketimbang makhluk hidup lainnya.

DNA regenerasi beruang air atau tardigrade ini sejumlah 4 kopi padahal makhluk hidup lainnya hanya memiliki 1 saja.

Bahkan hal yang mengejutkan dan tak bisa masuk di dalam akal pikiran adalah, beruang air memiliki 16 kopi enzim antioksidan sedangkan makhluk hidup lainnya berjumlah 10 enzim antioksidan saja.

Beruang Air yang Memiliki Kandungan Protein yang Langka

Para peneliti bertanya-tanya mengenai faktor penyebab beruang air dapat bertahan di kondisi yang begitu ekstrimnya. Jawaban tersebut berada pada ilmuwan dari Universitas Tokyo, Jepang.

Ilmuwan ini mengatakan bahwa hewan ini memiliki protein yang makhluk hidup lainnya miliki dan juga protein ini tergolong ke dalam protein jenis baru.

Para peneliti menamakan protein ini sebagai protein Dsup atau Damage Suppressor. DNA ini memiliki fungsi untuk mencegah kerusakan yang ada di dalam tubuh dan bukannya memperbaiki DNA yang telah rusak.

Kesimpulan

Selama ini pastinya selalu menjadi pertanyaan setiap orang terhadap siapa makhluk hidup yang akan bertahan di bumi setelah terjadinya kiamat. Inilah jawaban untuk setiap orang yang mempertanyakannya.

Bahkan jawaban ini membawa kita ke penemuan terbesar di dunia, jika penelitian ini berhasil maka akan menjadi penemuan yang sangat berharga bagi umat manusia di muka bumi ini.

Bagi kalian yang masih penasaran mengenai hewan unik seperti ini. Jangan lupa untuk terus kunjungi bicara Indonesia agar mengetahui update lebih lanjutnya.

Sumber :

  • Beruang air, Hewan yang Mungkin Selamat jika Dunia Kiamat – IDN Times
  • Beruang Air Si Hewan Super – Tirto
  • Tardigrade: Inilah bentuk ‘beruang air’ yang terdampar di bulan dan tetap selamat – BBC News Indonesia